Follow Us

Tak Dimakamkan Sesuai Prosedur, Jasad Pasien Covid-19 Malah Dibuang Petugas ke Trotoar, Video CCTV Viral dan Banjir Kecaman

Nabila N C, None - Rabu, 08 Juli 2020 | 17:00
Ilustrasi Petugas medis merawat pasien Covid-19.
Tribun Lampung

Ilustrasi Petugas medis merawat pasien Covid-19.

GridHype.ID - Jenazah pasien positif Covid-19 harus dimakamkan melalui prosedur khusus agar tidak menularkan virus ke orang yang masih hidup.

Namun, berbeda halnya dengan jasad pasien positif Covid-19 yang terekam video hingga menjadi viral ini.

Jenazah justru dibuang di trotoar oleh pihak rumah sakit di India.

Melansir NDTV, peritsiwa pembuangan tersebut terjadi pada Senin, 6 Juli 2020 waktu setempat di rumah samit di Bhopai, India.

Baca Juga: Luar Biasa! Tanpa Perlu Diet Ketat, Perempuan Ini Berhasil Turunkan Berat Badan hingga 23 Kilogram Hanya dengan Lakukan 2 Hal Ini

Kejadian tersebut terekam CCTV di sekitar rumah sakit tersebut.

Dalam rekaman, terlihat dua petugas ambulans yang menggunakan APD lengkap mengeluarkan mayat dengan tandu lalu membuangnya di trotoar kemudian pergi begitu saja.

Mengetahui kejadian tersebut, penyidik pun diturunkan untuk mengusut kasus tersebut.

Korban merupakan seorang karyawan perusahaan distribusi tenaga listrik.

Baca Juga: Sempat Menikah dengan Ariel Noah dan Punya Anak, Sarah Amalia Kini Punya Penampilan yang Berbeda

Ia dirawat di rumah sakit selama dua minggu karena mengalami penyakit ginjal.

Namun pada beberapa hari terakhir, disebut dirinya mengalami kesulitan bernapas dan ada dugaan pneumonia.

Source : Sosok.id

Editor : Hype

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular