Follow Us

Tak Suka Berada di Dekat Orang yang sedang Makan, Rafathar Sampai Kabur Jauhi Nagita Slavina Karena Kebiasaan Uniknya Tersebut

Puspita Rahayu - Minggu, 04 Juli 2021 | 20:15
Rafathar Malik Ahmad bertingkah menggemaskan
instagram.com

Rafathar Malik Ahmad bertingkah menggemaskan

Melihat sang mama membuka kemasan makanan, Rafathar langsung kabur lantaran tak menyukai hal tersebut.

Baca Juga: Ngidam Vila Nagita Slavina Tak Dipenuhi, Ternyata Raffi Ahmad Incar yang Lebih Mewah, Begini Pengakuannya

“Rafathar ngga mau aku deket-deket dia kalo lagi makan karena katanya bau,” ujar Nagita menjelaskan.

Hal itu rupanya membuat dirinya harus menjauh dari Rafathar dan terpaksa makan seorang diri.

“Jadi aku sendirian makan di sini, Raffi lagi kerja, aku cuma di rumah sama Rafathar aja,” ujarnya.

Gigi yang tadinya menggelar makanan di hadapan Rafathar rupanya membuat sang buah hati lari lantaran tak suka dengan baunya.

Baca Juga: Raffi Ahmad Sebut Kekayaannya Hanya Titipan, Vega Darwanti: Titipannya Kebanyakan

Rafathar terlihat langsung beranjak dari duduk santainya dan berpaling dari sang mama yang tengah menyiapkan makanan.

Nagita yang terpaksa berpindah tempat hanya untuk makan lagi-lagi mengungkit sikap Rafathar kepadanya.

“Iya saya di sini, Rafathar ngga mau saya makan di situ,” ujarnya menaggapi pertanyaan salah seorang yang tak terlihat di kamera.

Rafathar agaknya memang punya segudang kebiasaan unik yang menjadi ciri khasnya.

Segala tingkah lucu khas anak-anak sukses membuat warganet mendambakannya.

Source : Rans Entertainment YouTube Channel

Editor : Hype

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular