Follow Us

Selangkah Menuju Janji Suci, Ifan Seventeen Dapuk Ayah Mendiang Mantan Istrinya Jadi Juru Bicara Prosesi Lamarannya dengan Citra Monica

Nabila N C - Rabu, 07 April 2021 | 11:30
Lamaran Ifan Seventeen dan Citra Monica
Grid.id/ Annisa Dienfitri

Lamaran Ifan Seventeen dan Citra Monica

GridHype.ID - Hubungan Ifan Seventeen dengan sang kekasihnya, Citra Monica berada di tingkat jenjang yang lebih serius.

Pasalnya, pasangan ini baru saja mengikat diri dalam prosesi lamaran.

Acara lamaran tersebut diselenggarakan di Mecapan HQ, Jalan Jaya Mandala Raya, Menteng Dalam, Tebet, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Mantap Labuhkan Hatinya pada Citra Monica, Ifan Seventeen Bakal Naik Pelaminan Usai Lebaran

Dilansir dari GridStar.ID, Segala persiapan jelang pernikahan pun telah dilakukan, dan Ifan akan melamar Citra pada Selasa (06/04).

"Lamaran Ifan Seventeen dan Citra Monica, Selasa, 6 April 2021 pukul 14.30 WIB," dikutip dari Wartakota.

Dalam unggahan yang dibagikan sehari sebelumnya, Ifan Seventeen tampak menunjukkan beberapa seserahan yang terbingkai indah dalam kotak kaca.

Baca Juga: Segera Nikahi Teman SMA, Ifan Seventeen Ungkap Awal Kedekatannya dengan Citra Monica hingga Putuskan Hapus Nama Dylan

Seserahan itu juga cukup banyak dengan berbagai macam barang untuk acara lamaran.

Ifan juga sempat mengatakan bahwa pernikahan mereka akan dilakukan setelah lebaran.

"Setelah Lebaran nanti kami akan menikah," kata Ifan Seventeen di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (24/03).

Baca Juga: Nagita Slavina Iri Melihat Kemesraan Ifan Seventeen dan CItra Monica, Raffi Ahmad : Ya Udahlah Kita kan Udah Pernah Gitu

Source : Tribun Style, GridStar.ID

Editor : Hype

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular