Follow Us

Berikut 4 Tahap Proses Vaksinasi yang Dijalani Presiden Joko Widodo, yang Juga Akan Dilakukan Oleh Masyarakat Indonesia

Ngesti Sekar Dewi - Rabu, 13 Januari 2021 | 10:35
Jokowi disuntik vaksin Sinovac.
YouTube/Sekretariat Negara

Jokowi disuntik vaksin Sinovac.

Gridhype.id- Presiden RI Joko Widodo menerima suntikan Vaksin Covid-19 perdana yang diberikan langsung oleh wakil dokter kepresidenan Prof. Abdul Mutholib di Istana Negara rabu (13/1/2021).

Presiden Joko Widodo menerima suntikan vaksin sinovac setelah sebelumnya dilakukan pemeriksaan kesehatan.

Setidaknya ada 4 tahap yang dijalani Presiden Jokowi saat menjalani vaskinasi Covid-19.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo Divaksin Bersama 6 Tokoh Masyarakat Lainnya

Tahappanya yakni pendaftaran, screening kesehatan, pemberian vaksin dan monitoring selama 30 menit ke depan.

Saat pemeriksaan kesehatan, tercatat tekanan darah Presiden Joko Widodo terpantau normal yakni diangka 130/67, dengan suhu tubuh 36.3 derajat.

Presiden Jokowi juga menerima beberapa pertanyaan mengenai kondisi kesehatannya selama 7 hari terakhir.

Pertanyaan tersebut antara lain.

Baca Juga: Link Siaran Langsung Presiden Joko Widodo Disuntik Vaksin Covid-19, Akan Dimulai Pukul 09.00 WIB

1. Apa pernah dinyatakan terpapar Covid-19?

2. Apakah ada gejala demam atau batuk selama 7 hari ke belakang?

3. Apakah ada riwayat penyakit Jantung, ginjal dan diabetes?

Source : YouTube

Editor : Hype

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular